
Tim Penerimaan Mahasiswa baru (PMB) memulai sosialisasi STIKES Bakti Nusantara Gorontalo di kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Tim ini langsung dipimpin oleh ketua PMB T.A 2023/2024 Rahmawati Sau, SST, MSi. beserta kepala BAAK Riska Ahmad, SKM, M.Si, kepala BAUK Abdul Wahid Abdullah dan bendahara Astri Lamasay. Pada hari pertama sosialisasi di kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, tim ini langsung ke SMAN Posigadan. Sampai sekitar pukul 12.45 wita, tim ini disambut oleh kepala sekolah ibu Hapsah Ointu, S.Pd. Setelah meminta izin kepada kepala sekolah, tim PMB dipersilahkan untuk bertatap langsung dengan siswa kelas XII dan memulai sosialisasi STIKES Bakti Nusantara Gorontalo.

Kepala BAAK Riska Ahmad, SKM., M.Si membuka perbincangan terkait sosialisasi dengan memperkenalkan STIKES Bakti Nusantara Gorontalo kepada siswa-siswa kelas XII. Kemudian dilanjutkan dengan pengisian formulir pendaftaran bagi siswa-siswa yang ingin mendaftarkan diri. Tanpa disadari ternyata para siswa yang hadir meminta formulir yang telah disiapkan. Pada kesempatan tersebut ketua tim PMB Rahmawati Sau, SST., MSi memandu para siswa untuk mengisi formulir pendaftaran.
